Pages

Rabu, 27 November 2013

Sistem Jaringan Komputer/Internet

Bab 2 Sistem Jaringan Komputer/Internet

Pengertian Jaringan Komputer 
  Jaringan komputer adalah sebuah kumpulan komputer, printer dan peralatan lainnya yang terhubung dalam kesatuan.
Manfaat Jaringan Komputer
- Resource Sharing
 Resource Sharing yaitu penggunaaan sumber daya yang ada secara bersama – sama. 
- Reliabilitas Tinggi
Dengan jaringan komputer kita akan mendapatkan reliabilitas yang  tinggi dengan memiliki sumber sumber alternatif.
- Menghemat Uang
Dengan menggunakan jaringan, perusahaan dapat menghemat peralatan yang digunakan.
- Sarana Komunikasi
Jaringan komputer dapat dimanfaatkan oleh perusahaan atau organisasi.
Prinsip Kerja Jaringan Komputer
Jaringan komputer mempunyai sistem kerja yang saling berhubungan satu dengan yang lain .Prinsip kerja suatu jaringan komputer di jelaskan dalam uraian berikut.
1. Metode Pengiriman dan Penerimaan Data Pengiriman dan penerimaan data pada jaringan dapat dibedakan menjadi sebagai berikut.
a. Transmisi Unicast, yaitu paket data dikirimkan dari satu komputer ke satu alamat tujuan
b. Transmisi multicast, yaitu paket data dari komputer pengirim di salin dan di kirimkan ke beberapa alamat tujuan dalam kelompoknya.
c. Transmisi Broadcast, yaitu paket data dari alamat pengirim disalin dan dikirimkan ke semua alamat tujuan dalam jaringan.
2. Keamanan Data dalam Jaringan
       Ada dua bentuk aktivitas terhadap jaringan komputer, yaitu hacking dan cracking. Hacking adalah usaha memasuki sebua jaringan dengan maksud mengeksplorasi ataupun mencari kelemhan sistem jaringan secarailegal. Cracking adalah usaha memasuki sebuah jaringan secara ilegal dengan maksud mencuri, mengubah, atau menghancurkan file atau data yang disimpan di komputer- komputer tang ada di jaringan tersebut. Pelaku hacking disebut hacker, sedangankan pelaku cracking disebut cracker. 
   Ada beberapa metode atau cara kerja yang digunakan hacker dan cracker untuk menyusup ke sebuah jaringan komputer, antara lains sebagai berikut.
a. Spoofing
 Bentuk penyusupan dengan cara memalsukan identitas user sehingga hacker dapat login ke sebuah jarinagn komputer secara ilegal.
b. Scanner
Menggunakan sebuah program yang secara otomatis akan mendeteksi kelemahan sistem keamanan sebuah jaringan komputer di jaringan lokal ataupun komputer di jarinagn lain.
c. Sniffer
 Program ini berfungsi sebagai penganalisis jaringan dan bekerja untuk memonitor jaringan komputer. Program tersebut mengatur kartu jaringan ( LAN Card ) untuk memonitor dan menangkap semua lalu lintas paket data yang melalaui jaringan.
d. Password Crakcker
Program ini dapat membuka password yang sudah dienkripsi ( dikodekan ).Password cracker yang bekerja dengan cara menghancurkan sistem keamanan password.
e. Destructive device
 Program ini berupa virus yang dibuat untuk menghancurkan data- data. 
 Beberapa teknik pengaman data yang ada saat ini, antara lain sebagai berikut.
a. Internet Firewall
Jaringan komputer yang terhubung ke internet perlu dilengkapi dengan internet firewall. Internet firewall berfungsi untuk mencegah akses pihak dari luar ke sistem internal.
Firewall bekerja dengan 2 cara, yaitu menggunakan filter dan proxy.Firewall filter menyaring komunikasi agar terjadi seperlunya saja, hanya aplikasi tertentu saja yang dapat lewat, dan hanya komputer dengan identitas tertentu saja yang dapat berhubungan. Firewall proxy berarti mengizinkan pemakai dari dalam untuk mengakses internet seluas – luasnya.
b. Kriptografi
Kriptografi adalah seni menyandikan data. Ada dua proses yang terjadi dalam kriptografi, yaitu proses enkripsi dan dekripsi. Proses enkripsi adalah proses mengubah data asli menjadi data sandi. Proses dekripsi adalah proses mengembaliakan data sandi menjadi data asli.
c. Secure Socket Layer (SSL)
Browser dilengkapi dengan secure socket layer yang berfungsi untuk menyandikan data.
Tipe Jaringan
Dalam jaringan terdapat 3 peran yg dijalankan,yaitu:
1. Client: Peran pengguna, tidak menyediakan sharing, informasi,dll
2. Peer: Client yang menyediakan sumber daya untuk dibagi kepada client lain dan sekaligus memakai sumber daya yang tersedia pada client lain
3. Server: Peran yang menyediakan sumber daya secara maksimal untuk digunakan oleh client,tetapi tidak memakai sumber daya yang disediakan client
Beberapa macam tipe jaringan:
Jaringan Berbasis Server
Jaringan Peer to Peer
Jaringan Hybrid

Jaringan Berbasis Server
       Jaringan Berbasis Server diartikan dengan adanya server di dalam sebuah jaringan yang menyediakan mekanisme pengamanan dan pengelolaan jaringan tersebut.
       Client juga disebut front-end, meminta layanan seperti penyimpanan dan pencetakan data ke printer jaringan.
       Server disebut back-end, yaitu menyampaikan permintaan tersebut ke tujuan.
       Domain adalah koleksi jaringan dan client yang saling berbagi informasi.
       Domain Controller adalah keamanan domain dan perizinan log on.
       Primary Domain Controller (PDC) adalah satu pengendali domain utama.
       Backup Domain Controller (BDC) adalah domain pendukung yang membantu PDC saat waktu sibuk.
        PDC juga diterapkan di dalam jaringan yang menggunakan server Linux
       Software yang menangani masalah ini yaitu Sama
Keuntungan Jaringan Berbasis Server
a. Media penyimpanan data yg terpusat memungkinkan semua user menyimpan dan menggunakan data dan memberikan kemudahan back-up.
b. Kemampuan server untuk menyatukan media penyimanan di satu tempat akan menekan biaya pembangunan jaringan, tetapi membuat jaringan lebih cepat berjalan dibanding Peer to Peer.
c. Kemudahan mengatur jumlah pengguna yang banyak.
d. Kemampuan untuk sharing peralatan mahal seperti printer laser.
e. Mengurangi masalah keamanan karena pengguna harus memasukkan password untuk setiap peralatan jaringan yang akan digunakan.









0 komentar:

Posting Komentar